Website merupakan
sebuah halaman yang terdiri dari teks, gambar, audio maupun video yang saling
berkaitan untuk memberikan suatu informasi kepada para pengunjungnya dengan
menggunakan perangkat yang terkoneksi dengan internet melalui web browser.
Sebuah web dapat dikatakan efektif apabila informasi yang disediakan selalu
diperbaharui atau up to date, untuk itu diperlukan sebuah perancangan sistem
website supaya hasil maupun tujuan dari sebuah website tersebut dapat tercapai
sesuai dengan keinginan. Disini saya akan mencoba berbagi pengalaman saya dalam
mengembangkan sebuah sistem web.
Berawal dari tugas
softskill yang diberikan oleh salah satu dosen di kampus yaitu membuat sebuah
web personal, saya merasa tertarik untuk membuat sebuah sistem web yang
terintegrasi. Saat membuat sebuah website hal yang pertama kali saya pelajari
adalah membuat tampilan halaman website menggunakan HyperText Mark Language
atau biasa disebut HTML dan Cascading Style Sheet atau CSS. HTML merupakan
elemen dasar pada sebuah halaman web. Tanpa HTML sebuah website tidak dapat
ditampilkan dihalaman web browser, karena melalui HTML halaman web browser
dapat menterjemahkannya ke dalam bentuk tampilan web yang lebih rapi. Tidak
hanya itu, HTML juga berguna bagi para pemula seperti saya untuk belajar
membuat web personal. Karena didalam HTML berisi script untuk membuat tabel
yang berfungsi untuk mengatur tata letak elemen-elemen website seperti header, navigation
menu, content area serta footer. Setelah merasa cukup untuk belajar HTML,
saatnya saya melanjutkannya ke CSS. Cascading Style Sheet atau CSS merupakan
sebuah script untuk mengatur tampilan website agar lebih testruktur, seragam
dan dinamis. Berbeda dengan HTML dengan menggunakan CSS kita dapat lebih mudah
mengatur ukuran, warna, kreasi, maupun efek-efek pada masing-masing elemen
website. Pada saat belajar saya menggunakan CSS untuk membuat sebuah elemen
website dengan efek gradasi warna dan membuat sebuah menu navigasi dengan efek
flash ketika disorot kemudian diklik menggunakan CSS3. Kemudian setelah mampu
menguasai pembuatan tampilan website menggunakan HTML dan CSS, saya belajar PHP.
PHP atau HyperText Preprocessor merupakan sebuah bahasa pemrograman yang
berjalan di web server. Dengan menggunakan PHP kita dapat mengatur sistem kerja
halaman web. PHP juga bayak digunakan oleh para programmer unutk membuat sebuah
website dinamis. Salah satu keuntungan menggunakan PHP adalah apabila kita
ingin merubah isi dari halaman web tersebut, kita hanya masuk ke dalam halaman
adminnya kemudian kita ubah isi konten web tersebut dengan yang baru sama
seperti menggunakan website berbasis CMS, seperti Blogger, sehingga mempermudah
seorang programmer website dalam memodifikasi isi konten dari halaman website
tersebut.
Disinilah saya mulai
belajar untuk mendalami membuat dan mengembangkan sebuah sistem web yang
terintegrasi yang bernama Research Organization of Tafadhol Developments,
sebuah website organisasi yang bergerak di bidang Software Develelopment. Web
ini berisi informasi tentang pengembangan software yang terbaru serta halaman
login user supaya para user yang terdaftar dapat saling bertukar pikiran dalam
mengembangkan software nya dan sampai saat ini dalam proses pengerjaan.
#Suatu saat insyaAllah berawal dari sini akan
menjadi sebuah perusahaan software yang mampu bersaing dikancah internasional.
J Amiin ya Allah..